Rabu, 08 Juni 2016

Pun yang dirangakai Sebagai Konjungsi

"Pun" adalah kata tugas yang pada umumnya ditulis terpisah dengan kata lain. Kata ini memiliki beberapa arti, antara lain "juga" dan "saja". Berikut beberapa contoh pemakaian kata ini:

(1) Jika kamu pergi, saya pun akan pergi.
(2) Mahal pun dibelinya juga.
(3) Apa pun dimakannya.
(4) Hari pun malamlah.
(5) Maka ia pun bertanya.

Meski pada umumnya ditulis terpisah, ada 12 "pun" yang dirangkai. Semuanya merupakan kata sambung (konjungsi).

    adapun [k] tentang hal; mengenai: ~ saya ini disuruh juga olehnya meminta bantuan
    andaipun [k] andai; misalkan; seumpama: ~ ia tidak menepati janji, apa tindakanmu?
    ataupun [k] atau; kata penghubung untuk menandai pilihan di antara beberapa hal (pilihan): Anda boleh memilih yang mana saja, majalah, buletin, ~ surat kabar
    bagaimanapun [k]
    biarpun [k] biar; meskipun
    kalaupun [k] kalau; kata penghubung untuk menandai syarat dan pengandaian: ~ ada, uang ini tidak akan dipinjamkan kepadamu
    kendatipun [k] kendati; meskipun
    maupun [k] meskipun
    meskipun [k] meski: ~ hari hujan, ia berangkat juga
    sekalipun [k] meskipun
    sungguhpun [k] meskipun
    walaupun [k] walau; meskipun





Beberapa catatan:

    Kamus Besar Bahasa Indonesia Pusat Bahasa Edisi Keempat (2008) belum merekam tiga kata: "andaipun" (#2), "ataupun" (#3), dan "bagaimanapun" (#4).
    Tujuh kata memiliki arti yang sama dengan arti kata itu bila "pun" dibuang: "andaipun" (#2), "ataupun" (#3), "biarpun" (#5), "kalaupun" (#6), "kendatipun" (#7), "meskipun" (#9), dan "walaupun" (#12).
    Enam kata merupakan sinonim "meski" atau "meskipun": "biarpun" (#5), "kendatipun" (#7), "maupun" (#8), "sekalipun" (#10), "sungguhpun" (#11), dan "walaupun" (#12).
    Empat kata dapat dipisah "pun"-nya dan menghasilkan arti yang berbeda: "adapun" (#1), "bagaimanapun" (#4), "maupun" (#8), dan "sekalipun" (#10)
        ada pun = kalaupun ada: ~, uang itu tak akan kuberikan kepadamu
        bagaimana pun = bagaimana juga: Ia dapat tidur dalam keadaan ~
        mau pun = kalaupun mau: ~, ia tetap tidak dapat ikut
        sekali pun = sekali juga: Tak akan kusentuh barang haram itu, walau ~
    Kata "bagaimanapun" (#4) tampaknya digunakan sebagai terjemahan however dalam bahasa Inggris.

Selasa, 07 Juni 2016

Ini Kata Yang Tidak Ada di KBBI

Kata ini tidak ada di KBBI tapi sering banget kita liat di Super market, dan sepertinya kata ini memang hanya ada di situ.

Padahal kata mememecahkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesa adalah:
memecahkan/me·me·cah·kan/ v 1 merusakkan dan sebagainya hingga pecah: siapa yang ~ piring itu; 2 mengatasi; menyelesaikan: kita harus berusaha untuk ~ setiap masalah yang kita hadapi; 3 membuat menjadi tidak bersatu; mencerai-beraikan: mereka selalu berusaha ~ persatuan kita; 4 membagi-bagi: kita perlu ~ kelompok kerja ini menjadi dua bagian; 5 menyiarkan (kabar, rahasia): siapa yang ~ kabar itu; 6 ki memusingkan (kepala): masalah itu betul-betul ~ kepala, tidak sanggup rasanya aku mengatasinya; 7 ki memekakkan (telinga): suaranya keras dan ~ telinga orang yang mendengarkannya; 8 ki mengungguli (prestasi yang pernah dicapai): ia berhasil ~ rekor dunia dalam kejuaraan lempar lembing;~ (anak) telinga, ki sangat keras (tentang bunyi) sehingga memekakkan telinga; ~ otak, ki sukar sekali untuk dipikirkan; sangat membebani pikiran; ~ telur, ki berhasil untuk pertama kalinya mendapat angka (seperti dalam permainan bulu tangkis, tenis meja);

Dari keterangan  tersebut jelas tidak ada sedikitpun kata memecahkan memiliki arti dengan membeli.

Senin, 30 Mei 2016

Kata terpanjang

Pernahkah kita sadar saat berkata-kata dalam bahasa kita sehari-hari, baik itu menggunakan Bahasa Indonesia yang baku maupun tidak, bahwa ada kata-kata yang terlalu panjang untuk kita ucapkan.
Lalu apakah kata terpanjang dalam Bahasa Indonesia?
Jawabannya mungkin adalah : MEMPERTANGGUNGJAWABKANNYA
Artinya :
mem·per·tang·gung·ja·wab·kan : memberikan jawab dan menanggung segala akibatnya (kalau ada kesalahan); memberikan pertanggungjawaban: panitia harus ~ penggunaan dana yg dipungut dr masyarakat
~Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)
Dan jika ditambahkan -NYA pada akhir kata MEMPERTANGGUNGJAWABKAN, maka lengkaplah sudah sebuah kata terpanjang yang mengandung 25 buah huruf dalam Bahasa Indonesia.
Mungkin itu kata terpanjang yang bisa saya temukan dalam bahasa Indonesia. Tapi jika ada masukan lainnya silahkan. Dengan senang hati saya akan merevisi postingan ini.:)
Lalu apa kata terpanjang dalam Bahasa Inggris?
Bisa jadi jawabannya adalah PNEUMONO­ULTRA­MICRO­SCOPIC­SILICO­VOLCANO­CONIOSIS
Pneumonoultramicroscopicsilicovolcanoconiosis didefinisikan sebagai “sebuah penyakit paru-paru yang disebabkan karena terhisapnya debu yang sangat halus, yang kebanyakan ditemukan di daerah gunung berapi”. Kata ini pertama kali dicetuskan oleh Everett M. Smith, untuk menjadi kata terpanjang dalam Bahasa Inggris, tetapi kemudian digunakan dalam berbagai sumber untuk mengacu kepada definisi awalnya.
Kata ini merupakan kata terpanjang yang pernah muncul di kamus Bahasa Inggris. Kata ini terdiri dari 45 buah huruf dan pertama kali muncul di Kamus Oxford pada 1936, kemudian muncul juga di Webster’s Third New International Dictionary, Random House Dictionary of the English Language, Unabridged, dan Merriam-Webster’s Collegiate Dictionary, juga Merriam Webster Medical Dictionary.
Beberapa kritik bermunculan sehubungan dengan kata tersebut yang aslinya merupakan istilah teknis sehingga tidak bisa dipertimbangkan sebagai kata terpanjang dalam penggunaan secara umum.
Lalu apa pula kata terpanjang di dunia?
Kata-kata terpanjang di dunia kemungkinan terdapat dalam bahasa biologi. Dan kata terpanjang di dunia yang memiliki jumlah huruf sebanyak 1185 buah huruf dan pernah tercatat dalam Guinness Book of World Records adalah :
ACETYL­SERYL­TYROSYL­SERYL­ISO­LEUCYL­THREONYL­SERYL­PROLYL­SERYL­GLUTAMINYL­PHENYL­ALANYL­VALYL­PHENYL­ALANYL­LEUCYL­SERYL­SERYL­VALYL­TRYPTOPHYL­ALANYL­ASPARTYL­PROLYL­ISOLEUCYL­GLUTAMYL­LEUCYL­LEUCYL­ASPARAGINYL­VALYL­CYSTEINYL­THREONYL­SERYL­SERYL­LEUCYL­GLYCYL­ASPARAGINYL­GLUTAMINYL­PHENYL­ALANYL­GLUTAMINYL­THREONYL­GLUTAMINYL­GLUTAMINYL­ALANYL­ARGINYL­THREONYL­THREONYL­GLUTAMINYL­VALYL­GLUTAMINYL­GLUTAMINYL­PHENYL­ALANYL­SERYL­GLUTAMINYL­VALYL­TRYPTOPHYL­LYSYL­PROLYL­PHENYL­ALANYL­PROLYL­GLUTAMINYL­SERYL­THREONYL­VALYL­ARGINYL­PHENYL­ALANYL­PROLYL­GLYCYL­ASPARTYL­VALYL­TYROSYL­LYSYL­VALYL­TYROSYL­ARGINYL­TYROSYL­ASPARAGINYL­ALANYL­VALYL­LEUCYL­ASPARTYL­PROLYL­LEUCYL­ISOLEUCYL­THREONYL­ALANYL­LEUCYL­LEUCYL­GLYCYL­THREONYL­PHENYL­ALANYL­ASPARTYL­THREONYL­ARGINYL­ASPARAGINYL­ARGINYL­ISOLEUCYL­ISOLEUCYL­GLUTAMYL­VALYL­GLUTAMYL­ASPARAGINYL­GLUTAMINYL­GLUTAMINYL­SERYL­PROLYL­THREONYL­THREONYL­ALANYL­GLUTAMYL­THREONYL­LEUCYL­ASPARTYL­ALANYL­THREONYL­ARGINYL­ARGINYL­VALYL­ASPARTYL­ASPARTYL­ALANYL­THREONYL­VALYL­ALANYL­ISOLEUCYL­ARGINYL­SERYL­ALANYL­ASPARAGINYL­ISOLEUCYL­ASPARAGINYL­LEUCYL­VALYL­ASPARAGINYL­GLUTAMYL­LEUCYL­VALYL­ARGINYL­GLYCYL­THREONYL­GLYCYL­LEUCYL­TYROSYL­ASPARAGINYL­GLUTAMINYL­ASPARAGINYL­THREONYL­PHENYL­ALANYL­GLUTAMYL­SERYL­METHIONYL­SERYL­GLYCYL­LEUCYL­VALYL­TRYPTOPHYL­THREONYL­SERYL­ALANYL­PROLYL­ALANYL­SERINE
Artinya :
Adalah nama dari sebuah (atau seekor) Tobacco Mosaic Virus, Dahlemense Strain atau jenis Virus Tanaman Tembakau

Tapi ngomong-ngomong gimana cara bacanya tuh?? -_-!
Sebetulnya nama-nama bakteri dan virus yang memiliki molekul yang lebih kompleks bisa mencapai lebih dari 1.000.000 (satu juta) buah huruf!! Tapi pastinya tak akan ada satupun ilmuwan yang setuju akan hal itu. Terlalu mustahil untuk mengingatnya.
Yang jelas, begitu nama virus itu diketik di Google, maka hasilnya akan menjadi :
Google tidak sanggup untuk mencari kata yang mengandung 1185 buah huruf.

Sumur